Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Rakit PC Gaming 5 Juta 2017 Kuat Main GTA 5 High

 merupakan hal yang tak asing lagi di kalangan orang di zaman sekarang terutama gamer Rakit PC Gaming 5 Juta 2017 Kuat Main GTA 5 High

Rakit pc murah - Komputer rakitan, merupakan hal yang tak asing lagi di kalangan orang di zaman sekarang terutama gamer. Maksud dari komputer rakitan ialah, kita memilih sendiri atau custom (Bahasa kerennya) komponen seperti ram, proci, mobo dll. sesuai dengan kebutuhan kita. Bisa untuk gaming, perusahaan atau yang lainnya.

Di era modern ini perusahaan game berkembang cukup pesat. Dengan kualitas grafik yang sangat baik, game keluaran terbaru seperti GTA V, Fifa 17, Battlefield, Far Cry, Sleeping Dogs dll , membutuhkan spesifikasi computer yang cukup tinggi untuk dapat menjalankannya.

Untuk yang paham tentang komputer, mereka pasti lebih memilih komputer dengan harga 5 juta dibanding dengan laptop seharga 5 juta juga, karena memang lebih menguntungkan membeli komputer, dengan harga 5 juta saja sudah mendapat spek yang sangat baik.

Pada artikel kali ini saya akan memberikan sebuah rekomendasi rakitan pc 5 jutaan yang tentunya murah dan kuat untuk memainkan game yang sudah saya sebutkan tadi dengan kualitas grafik FHD dan tanpa lag.

          Baca Juga : Cara Mengatasi Lag di Android Tanpa Ribet

Rakit PC Budget 5 Jutaan 2017

 merupakan hal yang tak asing lagi di kalangan orang di zaman sekarang terutama gamer Rakit PC Gaming 5 Juta 2017 Kuat Main GTA 5 High

  • Prosesor : AMD Kaveri Athlon X4-860K
Untuk kali ini saya merekomendasikan prosesor milik AMD yaitu seri Kaveri Athlon X4-860K. Selain harganya cukup murah yaitu sekitar Rp.1.020.000 kemampuannya sangat baik. Prosesor ini memiliki kecepatan Quad Core 3.7Ghz dengan socket FM2+ . Dengan kecepatan 3.7Ghz sudah pasti bias melibas game diatas dengan baik dan tidak cepat panas asalkan dipadukan dengan cooler fan untuk cpu.
  • Motherboad : Gigabyte GA-F2A68HM-DS2 
Kemudan di sektor motherboard saya memilih Gigabyte GA-F2A68HM-DS2 karena harganya murah dan sesuai dengan kebutuhan. Motherboard ini mendukung socket FM2+ jadi sesuai untuk prosesor AMD Kaveri tadi. Motherboard ini bisa kamu dapatkan dengan harga sekitar Rp.796.000.
  •  RAM : VenomRX DDR3 PC10600 8GB
Bagian RAM sangat penting bagi sebuah komputer. Semakin besar RAM nya maka akan semakin lancar dalam menjalankan sebuah game. Rata-rata untuk game di tahun 2017 ini memang membutuhkan minimal RAM 4GB, jadi saya memilih RAM Venom 8GB  agar bermain game semakin lancar tanpa lag. Untuk harga VenomRX DDR3 8GB ini adalah Rp.580.000.
  • VGA : Colorful nVidia GTX 750 Ti 2GB
Fungsi dari vga card atau kartu grafis ialah untuk mengubah sinyal digital yang disalurkan dari computer menjadi tampilan grafis pada monitor. VGA ini sangat penting bagi sebuah komputer gaming. Di sini saya menyarankan vga Colorful NVidia GTX 750 Ti 2GB. VGA milik NVidia ini memiliki 2 fan dan memori sebesar 2GB sehingga sudah cukup baik untuk sebuah komputer gaming. Atau jika masih kurang kamu bisa membeli yang 4GB supaya dalam nge-game bisa full HD. Untuk harga, VGA ini dibanderol dengan harga sekitar Rp.1.430.000.
  • HDD : Hitachi Touro 1TB
Nah untuk bagian harddisk sebenarnya bebas sobat memilih merk apa saja, namun saran saya beli saja hdd hitachi touro dengan kapasitas 1TB, selain harganya cukup murah, kualitas nya tidak jauh dengan hdd dengan harga 1 jutaan. Dengan kapasitas 1TB tentunya sudah sangat banyak, sobat bisa menyimpan game besar untuk dimainkan. Harga dari HDD ini kisaran Rp.650.000, sangat murah bukan?.
  • Power Supply : PSU Dazumba Ori 500W
Tanpa psu? mana bisa komputer sobat bisa hidup hehe. Dalam merakit Pc sobat harus benar-benar memperhitungkan berapa watt psu yang pas untuk komputer sobat. Kalau kurang, bisa bisa komputer tiba-tiba mati sendiri atau bahkan tak bisa menyala. Hanya dengan merogoh kocek sebesar Rp.280.000 sobat sudah bisa mendapatkan psu ini./
  • Casing : Dazumba DE650
Sobat bebas memilih casing yang bagus busat komputer sobat, atau bahkan tidak usah diberi casing pun bisa alias telanj*ng. Tapi kan lebih keren kalau diberi casing, nah saran dari saya belilah casing dazumba de650 ini, selain harga nya murah, yaitu sekitar Rp.250.000 an, desainnya juga sangat bagus dan keren, karena ada led lamp nya juga biar manteb kalau dipakai.

Dari rincian pc rakitan murah diatas kalau ditotal biayanya adalah
jeng jeng jeng jeng
 merupakan hal yang tak asing lagi di kalangan orang di zaman sekarang terutama gamer Rakit PC Gaming 5 Juta 2017 Kuat Main GTA 5 High
 Yappppss Rp.5.006.000
Dengan spesifikasi RAM 2GB, VGA 2GB, procie AMD tentunya bisa memainkan game game hd seperti GTA V, Far Cry 4, CoD, dengan setting medium atau bahkan rata kanan alias high/ultra. benar benar mantab bukan?

Oh iya sob, rincian di atas belum termasuk aksesoris lainnya ya, seperti keyboard, mouse,optical drive dan yang lainnya, silahkan dihitung sendiri ya kalu termasuk aksesoris nya hehe. Atau jika kalian sudah punya tidak usah beli deh tinggal beli dalemannya saja.

Kalau sobat masih kurang puas dengan spek komputer di atas, silahkan rancang- rancang lagi sendiri atau kalau mau yang simple gunakanlah simulasi rakit pc, cari di google banyak kok.

Sekian, terimakasih sudah membaca artikel ini. Silahkan bertanya di kolom komentar jika ada yang masih bingung.







Sumber http://dapurkompi.blogspot.com/